Saung Angklung Udjo bertempat di Jl. Padasuka 118 Bandung Timur Jawa Barat. Didirikan pada tahun 1966 awalnya adalah sebuah rumah sederhana milik Udjo Ngalagena dan istrinya Uum Sumiati, seluas 100 meter persegi, dan ditinggalkan oleh 10 orang anak. Namun, keyakinan dan kesederhanaan ini justru membuat Saung Angklung Udjo bisa keliling dunia. Melalui pertunjukan musik angklung dan Indonesia, khususnya budaya sunda.
Prinsip Mang Udjo memiliki tiga pilar yaitu anak-anak, permainan tradisional dan alam, kemudian menggabungkan ketiga hal tersebut dalam pertunjukan Saung Angklung Udjo, bukan hanya ingin membuat angklung secara keseluruhan tetapi karena beliau berharap angklung dapat bermanfaat bagi semua orang dari latar belakang budaya berbeda.
Saat ini Saung Angklung Udjo merupakan sanggar angklung terbesar di dunia, dengan penampilan terbanyak setiap harinya. Pementasan diadakan 3 kali dalam sehari, dan pernah mencatatkan 11 penampilan dalam sehari.
Cobalah mengunjungi sanggar budaya terkenal bernama Saung Angklung Udjo yang terletak di sudut Kota Bandung. Dengan cara yang menyenangkan, Sanggar ini akan mengajak anda untuk lebih mengenal seni dan budaya Jawa Barat. Mulai dari tari-tarian, alat musik dan beberapa pertunjukkan upacara adat.
Saat anda berkunjung ke Saung Angklung Udjo, anda dan keluarga tidak hanya menyaksikan pertunjukkan yang di gelar. Namun, setiap pengunjung akan memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam acara yang ada. Mulai dari belajar membuat angklung, menari dengan iringan musik tradisional, belajar memainkan angklung dengan cara yang sangat sederhana, dalam waktu yang singkat biasanya wisatawan sudah bisa memainkan satu lagu secara utuh.
Apakah anda tertarik untuk berkunjung?